Thursday, April 7, 2022

Investasi Syariah Atau Konvensional

Investasi syariah adalah suatu cara mengelola keuangan dengan cara yang justru akan menghasilkan keuntungan. Namun perbedaan investasi syariah dan konvensional ada pada konsep yang diangkat dan harus dilakukan berdasarkan syariat Islam.

Di Indonesia, prinsip hukum syariah diatur oleh Majelis Ulama Indonesia melalui Fatwa Dewan Syariah Nasional. Jika kamu merupakan investor pemula, ketahui terlebih dahulu beda antara keduanya.


1. Investasi yang dilakukan sudah pasti tidak akan bertentangan dengan syariat Islam


Bagi umat muslim yang ingin memulai berinvestasi, investasi jenis syariah dalam segala proses dan aktivitasnya termasuk saat kegiatan jual dan beli saham pasti akan sesuai dengan syariat Islam. Sedangkan jenis investasi konvensional tidak akan memperhatikan hal ini. Sehingga setiap transaksi yang berjalan baik jual maupun beli tidak diketahui apakah nilai saham tersebut halal atau tidak.


Investasi syariah dalam segala transaksinya pasti akan mengikuti prinsip Islam baik itu musyarakah, salam, dan juga mudharabah. Oleh karena itu, jika kamu berinvestasi pada investasi syariah, sudah dijamin untuk bebas dari riba.


2. Investasi dengan bagi hasil


Karena investasi syariah adalah investasi yang menjunjung tinggi syariat Islam, setiap keuntungan yang didapatkan pada akhirnya akan dibagi. Berbeda dengan investasi konvensional yang keuntungannya didapatkan berdasarkan bunga yang dimiliki. Alasannya, dengan sistem bagi hasil, investor akan dihindarkan dari riba.


3. Dilakukan musyawarah antar investor


Investasi berbasis syariah akan mengadakan musyawarah untuk menghitung untung dan rugi. Musyawarah yang dilakukan juga akan melalui proses syariah dengan prinsip mudharabah, musyarakah), dan ijarah. Contoh investasi syariah yang ada saat ini adalah P2P lending syariah, obligasi syariah, reksadana syariah, investasi properti, investasi emas syariah, investasi saham syariah, dan juga deposito syariah.


Ikuti informasi paling update mengenai investasi syariah di Katadata.co.id dan juga investasi lainnya. Katadata juga memiliki infografis yang akan membantumu untuk mengolah informasi dengan mudah dan cepat.

No comments:

Post a Comment

Cara Memberikan Nama Anak Sesuai Syariat Islam

Memberikan nama anak sesuai dengan syariat Islam adalah hal yang penting bagi banyak orang tua Muslim. Berikut adalah beberapa panduan dalam...